Manfaat dan Ciri-Ciri Kalimat Pujian

4585 views
Manfaat dan Ciri-Ciri Kalimat Pujian

Apa sih Manfaat dan Ciri-Ciri Kalimat Pujian itu?

Yuk, kali ini kita akan belajar tentang manfaat kalimat pujian, dan juga ciri-ciri kalimat pujian. Apa sih kalimat pujian itu? Kalimat pujian adalah sesuatu ucapan yang membuat orang yang mendengarnya merasa tersanjung, sehingga dapat juga memberikan motivasi kepada orang yang di pujinya.

Memuji ataupun Pujian itu bisa ke benda atau manusia, tergantung objek mana yang akan dijadikan pokok pembahasan.

Manfaat dan Ciri-Ciri Kalimat Pujian

Manfaat Kalimat Pujian

Berikut ini adalah manfaat kalimat pujian bagi orang yang memuji dan orang yang dipuji.

Orang yang memuji

  • Dapat memberikan apresiasi penilaian terhadap sebuah karya.
  • Menyampaikan opini berdasarkan kejujuran.
  • Dapat saling berbagi pendapat.
  • Membahagiakan orang yang dipuji atau pemilik/pembuat sebuah karya.

Orang yang dipuji

  • Dapat mengetahui jika sebuah karya itu bagus nilainya.
  • Saling berbagi pendapat.
  • Akan lebih termotivasi untuk tetap menjadi yang terbaik.

Contohnya

  • Doni : Li, mobil barunya warnanya bagus sekali, Aku sangat menyukainya.
  • Ali     : Wah, iya terimakasih Don. Aku jadi semakin yakin, kalau mobil ini memang bagus.

Teman-teman bisa lihat pada percakapan dialog diatas terdapat kalimat pujian, yaitu ” Li, mobil barunya warnanya bagus sekali,” itu adalah kalimat pujian, disini berarti Doni bisa memberikan apresiasi nilai terhadap mobil tersebut.

Kemudian, ali menjawab “Wah, iya terimakasih Don. Aku jadi semakin yakin, kalau mobil ini memang bagus.” berarti ali selaku orang yang dipuji menjadi lebih yakin bahwa mobil dia memang bagus, artinya termotivasi.

Penting  : Setiap studi kasus seperti contoh diatas, bisa jadi berbeda-beda kondisinya. Misalnya jika dialog lebih panjang, maka manfaatnya bisa kita jabarkan lebih banyak.

Ciri-Ciri Kalimat Pujian

  • Menggunakan kalimat positif.
  • Menjelaskan kelebihan atau keunggulan karya.
  • Terdapat saran dan alasan.
  • Beralasan sesuai fakta/opini dan jujur apa adanya.
  • Membuat orang yang dipuji merasa bangga, bahkan termotivasi.
  • Ada perasaan senang.
  • Ada pujian yang memiliki alasan, dan ada juga yang tidak.

Baca juga materi : Mengkritik dan Memuji Materi Bahasa Indonesia

Baiklah, itulah pembahasan materi kita seputar Manfaat dan Ciri-Ciri Kalimat Pujian. Semoga pembahasan kita kali ini bisa menjadi referensi belajar.

Semoga bermanfaat dan terimakasih.

9 SMP Ciri Contoh Manfaat Pujian

author
Seorang Pengajar Online dan Membagikan Materi Pelajaran Bahasa Indonesia di situs materibahasa.com

Posting Terkait